sudutartikel.com - Contoh kata pengantar makalah – Pada artikel kali ini kita akan kembali mempelajari materi yang ada di mata pelajaran Bahasa Indonesia. Materi yang akan kita bahas di blog Sudut Artikel ini adalah tentang pengertian, format, ciri-ciri makalah, dan contoh kata pengantar makalah.
Makalah adalah suatu hal yang tidak asing lagi tentunya, apalagi jika Anda adalah seorang pelajar atau mahasiswa. Biasanya, kita sering mendapatkan tugas untuk membuat makalah baik di sekolah maupun di kampus. Jadi, tentu saja bukan hal yang sulit untuk mencari dan mendapatkan contoh kata pengantar makalah bagi seorang siswa atau mahasiswa.
Tapi, bagi Anda yang tidak berprofesi sebagai siswa, mahasiswa atau yang jarang bertemu dengan makalah dalam kehidupan sehari-hari, tidak usah khawatir. Karena, sekarang adalah zaman modern, terlebih lagi kita sudah memasuki era milennial dan teknologi sudah sangat canggih. Dengan memanfaatkan smartphone dan internet, dengan mudah Anda bisa mencari contoh kata pengantar makalah. Anda juga bisa mencari berbagai macam jenis contoh kata pengantar makalah. Misalnya, contoh kata pengantar makalah agama, contoh kata pengantar makalah PKN, contoh kata pengantar makalah Bahasa Indonesia, dan contoh kata pengantar makalah sejarah.
Tetapi, apakah Anda tahu apa yang dimaksud dengan makalah itu sendiri? Pada artikel kali ini kita tidak akan berfokus pada contoh kata pengantar makalahnya, tetapi kita akan lebih fokus pada materi makalah itu sendiri. Kita akan mempelajari mulai dari pengertian makalah, format makalah, dan ciri-ciri makalah.
Pengertian Makalah
Makalah adalah salah satu jenis karya tulis ilmiah yang berisi pemikiran mengenai suatu topik atau masalah, yang ditulis secara sistematis dan berdasarkan analisis yang logis dan objektif.
Makalah juga merupakan salah satu jenis karangan, tetapi yang bersifat ilmiah objektif. Sehingga makalah harus ditulis berdasarkan fakta, ditulis secara sistematis, tidak memihak, dan juga logis. Biasanya, pembuatan makalah ditujukan untuk memenuhi tugas tertentu, baik tugas akademik maupun tugas non-akademik.
Makalah juga biasa dibuat sebagai sarana informasi dan wadah bagi penulis untuk menuangkan hasil pemikirannya terhadap suatu topik atau permasalahan yang dibahas.
Kurang lebih seperti itulah pengertian makalah. Tetapi, jika Anda sudah pernah melewati bangku SMA/sederajat maka saya rasa Anda sudah tidak asing lagi dengan yang namanya makalah. Karena biasanya pada saat masuk jenjang pendidikan SMA sudah mulai banyak tugas untuk membuat makalah.
Ciri-Ciri Makalah
Makalah mempunyai beberapa ciri-ciri khusus sehingga kita bisa dengan mudah membedakannya dengan jenis karya tulis ilmiah lainnya. Berikut beberapa ciri-ciri makalah secara umum.
- Hasil Kajian Literatur
Ciri-ciri pertama dari makalah adalah, merupakan hasil kajian literatur atau sebuah laporan pelaksanaan dari sebuah kegiatan yang ada di lapangan. Di mana hasil laporan pelaksanaan kegiatan lapangan ini merupakan laporan yang cocok dengan meliputi permasalahan yang sedang dibahas. - Mencatumkan Berbagai Sumber
Ciri-ciri makalah selanjutnya adalah biasanya memperlihatkan kemampuan terhadap isi makalah dengan cara mencantumkan berbagai sumber yang terkait. - Mendemonstrasikan Kemampuan
Makalah biasanya berisi ramuan dari berbagai macam sumber informasi yang menjadi satu kesatuan sintesis yang lengkap. - Mendemonstrasikan Pemahaman
Dan ciri-ciri makalah yang terakhir adalah mendemonstrasikan pemahaman terhadap masalah teoritik yang dikaji. Atau bisa juga dibilang kemampuan pembuat makalah dalam menerapkan prinsip, metode, prosedur atau teori yang berkaitan dengan makalah.
Format Makalah dan Struktur Makalah
Ada susunan, struktur atau format khusus pada pembuatan sebuah makalah. Lalu apa saja struktur makalah? Berikut format makalah yang baik dan benar.
- Cover/Bagian Sampul Makalah
Cover biasa diartikan sebagai halaman atau bagian sampul. Pada struktur atau bagian pertama ini, biasanya berisi informasi umum tentang makalah tersebut, seperti judul, logo kampus/universitas, sekolah atau instansi, identitas penulis, jurusan, fakultas, kota, dan tahun kapan makalah tersebut dibuat. - Kata Pengantar
Pada bagian kata pengantar ini biasa diawali dengan ucapan syukur dan pujaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Lalu, dilanjutkan dengan sedikit gambaran umum tentang makalah, ucapan terima kasih, dan harapan dari sang penulis. Nah, contoh kata pengantar akan saya berikan lengkap di bawah. - Daftar Isi
Seperti daftar isi pada umumnya. Berisi poin-poin yang ada pada makalah disertai dengan nomor halamannya. - BAB I Pendahuluan
Makalah biasanya terdiri dari 3 BAB yaitu BAB I, BAB II, dan BAB III. BAB I berisi tentang gambaran dari permasalahan yang akan dibahas serta latar belakangnya. Berikut struktur BAB I pada format makalah:
– Latar belakang: Menjelaskan tentang latar belakang dari permasalahan atau topik yang akan dibahas.
– Rumusan masalah: Rumusan masalah apa saja yang akan dibahas.
– Maksud dan tujuan: Berisi maksud dan tujuan untuk apa makalah tersebut dibuat. - BAB II Pembahasan
Disinilah bagian utama dan isi sesungguhnya dari sebuah makalah. Paparkan fakta-fakta yang terkait dan semua sumber atau referensi guna untuk memperkuat tulisan dan gagasan. - BAB III Penutup
BAB III berisi kesimpulan dari pembahasan yang dibahas di BAB II tadi, kadang ada juga yang berisi saran. - Daftar Pusaka
Daftar pusaka merupakan salah satu komponen yang wajib ada di sebuah makalah. Berisi daftar referensi rujukan atau sumber yang diambil. Bisa berupa jurnal, tulisan, buku, atau data di internet. Kaidah atau aturan penulisan daftar pusaka juga harus diperhatikan. - Lampiran
Struktur terakhir ini bersifat opsional. Artinya bisa ada bisa tidak. Jika ada, maka biasanya mencantumkan foto-foto atau data yang mendukung.
5 Contoh Kata Pengantar Makalah
1. Contoh Kata Pengantar Makalah Agama
Syukur Alhamdulillah, merupakan satu kata yang sangat pantas untuk diucapkan kepada Allah SWT, yang karena bimbingannyalah maka saya bisa menyelesaikan sebuah karya tulis berjudul “Pengertian, Prinsip, Fungsi, Contoh Bank Syariah” makalah ini dibuat dengan berbagai observasi dalam jangka waktu tertentu, sehingga menghasilkan karya yang bisa dipertanggungjawabkan.
Saya mengucapkan terima kasih kepada pihak terkait yang telah membantu saya dalam menghadapi berbagai tantangan dalam menyusun makalah ini. Saya menyadari bahwa masih banyak kekurangan yang mendasar pada makalah ini. Oleh karna itu saya ingin Anda untuk memberi saran dan kritik guna mengembangkan makalah ini.
Terima kasih dan semoga makalah ini bisa memberi hal positif bagi kita semua.
Jakarta, 29 November 2018
Penyusun
2. Contoh Kata Pengantar Makalah Agama 2
Dengan menyebut nama Allah SWT Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang kami panjatkan puji dan syukur atas kehadiratnya yang telah melimpahkan rahmat, hidayah serta karunianya kepada kami sehingga dapat menyelesaikan makalah mengenai “Pentingnya Membaca dan Memahami Al-Quran”.
Adapun makalah tentang “Pentingnya Membaca dan Memahami Al-Quran” ini telah kami usahakan semaksimal mungkin dan tentunya dengan bantuan dari berbagai pihak, untuk itu tidak lupa kami sampaikan terima kasih kepada pihak yang telah membantu menyelesaikan. Namun tidak lepas dari itu kami menyadari sepenuhnya bahwa ada kekurangan baik segi penyusunan maupun bahasa, jika Anda ingin memberi saran dan kritik kami persilahkan agar makalah ini semakin baik lagi.
Semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi pembaca.
Jakarta, 28 November 2018
Penyusun
3. Contoh Kata Pengantar Makalah PKN
Pertama-tama kami panjatkan puja dan puji syukur atas rahmat dan ridho Allah SWT, karena tanpa rahmat dan ridho-Nya kita tidak dapat menyelesaikan makalah ini dengan baik dan tepat waktu.
Tidak lupa kami ucapkan terima kasih kepada Drs. Rafi Abrar selaku dosen Pendidikan Kewarganegaraan yang membimbing kami dalam mengerjakan tugas makalah ini. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada teman-teman yang membantu dalam penyelesaian makalah ini.
Mungkin dalam makalah ini ada kesalahan yang belum diketahui oleh kami, maka dari itu kami mohon saran dan kritik dari teman maupun dosen demi tercapai makalah yang sempurna.
Jakarta, 27 November 2018
Penyusun
4. Contoh Kata Pengantar Makalah Bahasa Indonesia
Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa lagi Maha Kuasa atas segala rahmat, sehingga kami dapat menyelesaikan penyusunan makalah ini dalam bentuk maupun isinya yang mungkin sangat sederhana.
Makalah ini berisikan tentang “Contoh Teks Anekdot” semoga makalah ini dipergunakan sebagai acuan, petunjuk maupun pedoman dan juga menambah pengetahuan bagi para pembaca.
Makalah ini masih belum sempurna karena dirasa masih banyak kesalahan serta kekurangan, karena pengalaman yang masih minim. Oleh karena itu kami berharap untuk para pembaca untuk memberi masukan kritik dan saran yang bersifat membangun makalah ini.
Jakarta, 26 November 2018
Penyusun
5. Contoh Kata Pengantar Makalah Sejarah
Puji serta syukur atas kehadirat Allah SWT yang karena anugerah-Nya kami dapat menyelesaikan makalah tentang “Peninggalan Kerajaan Majapahit Lengkap“. Sholawat serta salam tak lupa kita panjatkan kepada junjungan besar kita, Nabi Muhammad SAW yang telah menunjukkan kepada kita jalan yang benar.
Penulis sangat bersyukur karena telah menyelesaikan makalah ini yang semoga menjadi referensi Anda untuk mengetahui Kerajaan Majapahit lebih lanjut. Kami juga mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam pembuatan makalah ini.
Demikian yang dapat kami sampaikan. Semoga dapat bermaanfaat pada Anda semua.
Jakarta, 25 November 2018
Penyusun
Sekian pembahasan mengenai makalah pada artikel kali ini. Untuk mendapatkan contoh kata pengantar lainnya, silahkan cek di Google. Terima kasih dan semoga bermanfaat.